LEMPENG PISANG KHAS BANJARMASIN

LEMPENG PISANG KHAS BANJARMASIN
Lempeng pisang ini adalah salah satu kuliner dari Banjarmasin ya, kuliner ini memiliki rasa cita rasa lezat nikmat dan akan menambah selera anda dalam memakannya, berikut resepnya ya bunda.
Bahan untuk membuat :
  • 12 buah pisang uli matang  (sesuai porsi yang akan dibuat y)
  • 250 gram tepung terigu
  • 1/2 sdt garam 
  • 100 gram gula pasir
  • 1 butir telur ayam 
  • 1 1/5 gelas belimbing air bersih 
  • Secukupnya Margarin,untuk olesan loyang
Cara membuat :
  1. Kupas pisang ,lalu potong kecil-kecil pisangnya,sisihkan.
  2. Campur jadi satu semua bahan,kecuali margarin, setelah itu aduk sampai tercampur rata.
  3. Panaskan loyang martabak mini, oles dengan margarin. Kemudian isi dengan adonan lempeng pisang, tutup cetakan.
  4. Masak hingga matang jangan lupa dibolak balik ya mom, jika kedua sisinya sudah kecoklatan angkat. Sajikan selamat menikmati nyami.

0 komentar