RESEP IKAN GORENG CABE IJO

RESEP IKAN GORENG CABE IJO

Resep Kuliner kali ini yaitu Ikan goreng cabe ijo, jika anda akan menambahkan menu terbaru untuk keluarga anda, mungkin menu masakan inilah dapat dijadikan salah satunya, mengapa demikian dikarenakan Ikan Goreng Cabe Ijo sangat mudah dalam pembuatnya dan selain itu Ikan goreng cabe ijo ini memiliki rasa yang lezat dan nikmat. Simak ya cara pengolahannya.

Bahan-bahan yang disediakan :
  • 5 ekor ikan kembung layang (jumlah ikan bisa disesuaikan sesuai keinginan anda) bersihkan ikan, cuci dengan air mengalir hingga bersih.
  • Bumbui dengan bawang putih halus, garam dan juga merica.

Bahan-bahan sambel :
  • 100gr cabe ijo keriting pilih yang masih segar dan muda(agar menambah ciri khas pedas yang berbeda)
  • 5 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sendok makan air perasan jeruk nipis
  • 2 lembar daun jeruk
  • Garam,gula dan kaldu bubuk secukupnya (sesuai selera anda)
Resep Lainnya :

Berikut Cara Memasaknya :
  1. Goreng ikan sampai matang dan sisihkan.
  2. Ulek kasar cabe dan bawang ( sebelum di ulek beri perasan jeruk nipis).
  3. Tumis sambel sampai wangi masukkan daun jeruk beri garam,gula dan kaldu bubuk secukupnya.
  4. Setelah matang siram sambal di atas ikan dan sajikan. By @dellasuzura

0 komentar