Resep Membuat Tahu Rambutan,
kenapa di berinama tahu rambutan, dikarenakan bentuknya seperti rambutan. Resep
hasil mencoba mencari bentuk makanan yang unik, terfikirlah membuat makanan
ini. Berikut cara membuatnya.
Berikut bahan-bahan yang
diperlukan :
- 8 buah tahu putih (semua bahan bisa disesuaikan)
- 1 sendok ketumbar
- 4 siung bawang putih
- 1/4 sendok gula
- 1/4 sendok merica
- 1/4 sendok kaldu instant
- 3/4 sendok garam
- 1 buah daun bawang, iris
- 1 sendok makan tepung trigu
- 1 butir putih telor kocok pakai garpu
- 1 bungkus mie instant/mi telur hancurkan
- Untuk Isi didalamnya sesuai dengan selera Telur puyuh, sosis,keju.
Resep Membuat Ondol-ondol Singkong Gula Merah
Resep Membuat Donat Kentang
Berikut Cara Membuatnya :
- Haluskan semua bumbu, tahu.
- Masukkan daun bawang, aduk rata,cicipi rasanya, masukkan trigu, aduk rata.
- Ambil adonan tahu pipihkan, isi bulatkan.
- Panaskan minyak goreng, pakai api kecil saja
- Ambil bulatan tahu, masukkan ke putih telor, balurkan ke mie, langsung goreng sampai matang dan keemasan.
- Sajikan sesuai selera bisa dengan saos atau gigit cabe. By : Fitri Adriani - Affa Afrianna.
0 komentar